|
Make Up Challenge : BALI |
|
Make Up Challenge : BALI |
Tema
make up challenge sampai 27 Februari 2012 ini bikin saya yang biasanya kalau pagi-pagi
jogging lempeng, jadi celingukan. Ngapain? Nyari bunga untuk pelengkap dandanan. :D *niat* Karena nggak nemu bunga Kamboja, ya sudahlah, saya ambil yang menyerupai saja.
Eh, eh, yang saya pakai ini bunga apa sih? Oleander kuning bukan? Maaf, saya Gapbung. Gagap perbungaan. :D
Ngomong-ngomong, tema Bali ini sebenernya bisa diinterpretasikan macam-macam : Pantai,
sunset err, dan lain-lain. Tapi saya memilih untuk mengambil inspirasi dari penari
Legong.
Kok beda? Ya iyalaaah, tentu saja nggak '
plek' saya tiru, tapi saya modifikasi. Eh iya, untuk dandanan kali ini, saya memakai palet Sleek Carribean. Pernah diulas di
sini. Bisa juga pakai palet/quad/trio merk lain selama ada warna- warna (nama di luar tanda kurung adalah nama warna di palet ini) :
- Purple Haze (Ungu tua)
- Singapore Sling (Magenta berkilat)
- ScrewDriver (Kuning)
- Martini (Putih berkilat)
- Blue Lagoon (Biru)
Oke deh, ini
tutorial dandanan matanya.
|
Ilustrasi Langkah I |
LANGKAH I : Setelah seluruh kelopak mata dibubuhkan
eye primer, aplikasikan warna
Purple Haze (ungu tua) sampai ke lipatan mata.
|
Ilustrasi Langkah II |
LANGKAH II : Aplikasikan warna Singapore Sling (Magenta) tepat di atas warna ungu, baurkan, jangan sampai terlihat garis perpindahan warnanya.
|
Ilustrasi Langkah III |
LANGKAH III : aplikasikan warna Screwdriver (kuning) tepat di atas warna magenta sampai ke bawah alis (sisakan tulang alis), kembali baurkan, supaya perpindahan warna terlihat halus.
|
Ilustrasi Langkah IV |
LANGKAH IV : Aplikasikan warna Martini (putih berkilat) pada tulang alis, sebagai
highlight.
|
Ilustrasi Langkah V |
Langkah V : Menggunakan kuas datar, aplikasikan warna Blue Lagoon (Biru) pada bagian bawah mata, cukup setengah saja, dari sudut luar sampai ke tengah.
|
Ilustrasi Langkah VI |
LANGKAH VI : Aplikasikan warna Martini (putih berkilat) dari bagian tengah bawah mata sampai ke ujung dalam mata.
|
Ilustrasi Langkah VII |
LANGKAH VII : Beri eyeliner di garis atas dan bawah mata, kemudian pasang bulu mata palsu.
|
SELESAI! |
Kereeeennnn ^^, pengen deh coba warna2 begitu, tapi gak bisa keliatan karena mataku kecil ;_; haha, nice tutorial! <3
BalasHapusThank youuuuu! :)
BalasHapusKalo warna-warni tp pastel kamu keren deh kayaknya. :)